Selasa, 18 Desember 2012

PRETENDER



   BERLAKU SEPERTI DAN MENJADI SEPERTI,,,lakukan apapun tugas kita dengan penuh dedikasi , maka kita akan mampu menjadi apapun yang kita inginkan.
The Pretender (1996) Poster
Kita harus bekerja 100% fokus sesuai dengan tugas dan tanggung jawab kita,gak peduli apapun kerjaan kita lakukan dengan profesional, bagi tukang sapu, hasilnya akan maksimal jika menyapu dengan hati, bagi supir angkot hasilnya akan maksimal jika melayani penumpang didasari dengan pengabdian yang tulus...jangan mikir fulus mulu...
  Kita berada di Republik Indonesia tercinta, jangan pernah salahkan keadaan yang carut marut mulai dari jalan hingga pemerintahan,pengadilan,penjara dst...dst...MENGAPA BISA TERJADI ????
jawabnya ...TANYAKAN PADA RUMPUT YANG BERGOYANG...(kata Om Ebiet ) yaaaa..masyarakat kita belum bisa berlaku seperti & menjadi  seperti...mulai dari jalan motor ambil jalur berlawanan ,angkot,bus kota ngetem sembarangan, polisi ,tentara ,guru,karyawan,anak2 sekolah,,,hampir semua tidak menjalankan tugasnya dengan benar...jika motor tahu diri dia tidak akan mengambil jalur berlawanan, jika angkot & buskota berlaku serta  menjadi seperti seharusnya maka macet dapat terurai,jika anak sekolah tahu diri dia tidak akan tawuran dijalanan , mereka harus tahu diri untuk belajar bukan belajar membuat sabuk berkepala gir...polisi jika tahu diri dia akan menjadi panutan, tentara jika tahu diri tidak akan arogan dengan rakyat karena gaji mereka bersal dari rakyat...guru juga harus malu dengan bisnis nilai......wahhh gak ada matinya ngungkapin semua penyimpangan di negeri ini...tapi intinya adalah PENGENDALIAN DIRI (Kata Ustad Zainudin MZ )....kita mulai perkuat diri dari keluarga ajarkan selalu nilai Benar Salah....jangan ajari anak2 kita nyari kambing hitam......ajari saja membantu siapaun yang ada di dekatnya , jadilah apapun sesuai struktur dalam masyarakat,keluarga & lingkungan , jangan pernah bertindak diluar tugasnya...tapi bantulah tugas orang2 dilingkungan dengan melaksanakan tugas dengan penuh pengabdian....Selalu beribadahdah dengan melayani & membantu siapapun di sekitar kita.

Salam Tahu Diri

1 komentar: